Unggahan video itu pun sontak menuai banyak komentar dari warganet. Kebanyakan netizen menyebut peristiwa yang dialami kedua sejoli itu merupakan hukuman dari Allah SWT atas perbuatan mereka.
"Tobrut ga. memalukan gatau miris apa ketawa liat tingkah beginian," komentar netizen.
"Dibayar kontan sama Allah.. malunya...," tulis netizen lainnya.
"Salah satu doa istri sah nya terkabul," komentar netizen.
Hingga berita ini dimuat, belum ada tanggapan dari pihak Pemerintah Provinsi NTT maupun Pemkab Sumba Barat terkait beredarnya video soal Kadis Koperasi itu.















