Ia diduga marah lantaran tak terima hanya diberi uang Rp1.000 oleh karyawan apotek tersebut saat mengamen.
Aksi waria itu pun lalu direkam oleh karyawan apotek. Bukannya berhenti marah, waria itu malah menantang karyawan tersebut untuk memviralkan dirinya.
"Viralin. Ya udah viralin," kata waria itu kepada karyawan apotek tersebut, dikutip dari rekaman video yang beredar, Jumat, 24 Januari 2025.
Saat adu mulut, waria itu juga sempat memamerkan kunci mobil yang dibawanya ke sang karyawan sebelum akhirnya pergi meninggalkan apotek tersebut.
"Viralin. ada bencong minta-minta viralin," tuturnya sambil memperlihatkan kunci mobil kepada karyawan itu.
Usai video itu viral di media sosial, beredar pula sebuah video yang memperlihatkan waria tersebut kembali datang ke apotik itu.
Seperti tampak panik, waria itu lalu memaksa karyawan di apotek tersebut untuk menghapus videonya saat mengamuk itu.
"Yang viralin gue mana? Tolong hapus engga, kalau enggak gue maki-maki!" teriaknya kepada seorang karyawan di apotek tersebut.
Tak hanya itu, waria tersebut juga meminta karyawan di apotek tersebut untuk meminta maaf kepadanya karena telah memviralkannya.
"Minta maaf enggak sama gue?" ujarnya.















